Jumat, 14 Juni 2013

Contoh Paragraf Generalisasi, Analogi dan Sebab Akibat


Paragraf Generalisasi adalah paragraf yang isinya menarik kesimpulan berdasarkan data yang sesuai dengan fakta.
Paragraf generalisasi ini merupakan salah satu dari paragraf induktif dimana paragraf induktif ini disusun mengikuti pola penalaran induktif. Paragraf ini disusun dengan cara menguraikan beberapa kalimat penjelas yang berisi fakta, bukti, contoh, atau ilustrasi sebagai data empiris yang bersifat khusus pada awal paragraf dan diakhiri dengan kalimat utama sebagai kesimpulan yang bersifat khusus. Paragraf generalisasi ini disusun dengan cara menyajikan beberapa kalimat penjelas sebagai alasan bersifat khusus untuk diambil sebuah kesimpulan bersifat umum pada akhir paragraf sebagai kalimat utama.

Contoh Paragraf Generalisasi

Contoh :

Pemerintah telah menjadikan Pulau Komodo sebagai habitat pelestarian komodo. Di Ujung Kulon, pemerintah mebuat cagar alam untuk pelestarian badak bercula satu. Selain itu, sejumlah Undang-Undang dibuat untuk melindungi hewan langka dari incaran pemburu. Banyak cara yang telah dilakukan pemerintah untuk melestarikan hewan-hewan langka.

Setelah karangan anak-anak kelas 6 diperiksa, ternyata Iman, Selamet, Enal, dan Deri mendapat nilai 90. Anak-anak yang lain mendapat 75. Hanya Toni yang mendapatkan nilai 60 , dan tidak seorang pun mendapat nilai kurang dari 60. Bisa dikatakan, anak kelas 6 cukup pandai mengarang.

Contoh paragraf analogi
Contoh :

Para atlet memiliki latihan fisik yang keras guna membentuk otot-otot yang kuat dan lentur. Demikian juga dengan tentara, mereka memerlukan fisik yang kuat untuk melindungi masyarakat. Keduanya juga membutuhkan mental yang teguh untuk bertanding ataupun melawan musuh-musuh di lapangan. Oleh karena itu, untuk menjadi atlet dan tentara harus memiliki fisik dan mental yang kuat.

Demikian pula dengan manusia yang tidak berilmu dan tidak berperasaan, ia akan sombong dan garang. Oleh karena itu, kita sebagai manusia apabila diberi kepandaian dan kelebihan, bersikaplah seperti padi yang selalu merunduk.

Contoh paragraf sebab akibat
Contoh : 

Kemarau tahun ini cukup panjang. Sebelumnya, pohon-pohon di hutan sebagi penyerap air banyak yang ditebang. Di samping itu, irigasi di desa ini tidak lancar. Ditambah lagi dengan harga pupuk yang semakin mahal dan kurangnya pengetahuan para petani dalam menggarap lahan pertaniannya. Oleh karena itu, tidak mengherankan panen di desa ini selalu gagal.





Suka Begadang? Siap-siap Terkena 8 Efek Buruk Kurang Tidur

Kurang tidur bisa menimbulkan dampak negatif yang cukup serius terhadap kesehatan tubuh, sampai menurunkan kualitas hidup. Tidurlah minimal tujuh jam sehari, agar terhindari dari efek buruk berikut ini.

1. Kenaikan Berat badan
Saat kurang tidur, metabolisme tubuh menjadi lambat sekaligus membuat nafsu makan tak terkontrol. Secara tidak sadar, Anda menginginkan makanan yang tinggi karbohidrat dan lemak. Hal ini dikemukakan oleh Michael Breus, PhD, seorang psikolog dan spesialis gangguan tidur di Scottsdale, AZ.

2. Mood Tidak Stabil
Perubahan emosi saat Anda kelelahan adalah hal yang seringkali terlihat. Bila Anda benar-benar lelah, perubahan drastis seperti menjadi mudah menangis sangat mungkin terjadi. "Penelitian menunjukkan bahwa setidaknya 50% dari orang dengan depresi memiliki beberapa jenis masalah tidur. Biasanya insomnia," ujar Lisa Shives, MD, seorang internis dan ahli obat tidur di Evanston, Illinois, Amerika Serikat.
3. Mata bengkak dan Bayangan Hitam di Bawah Mata
Seorang dokter kulit dan ahli bedah kosmetik di Omaha, Joel Schlessinger, MD, mengatakan bahwa bila seseorang kurang tidur, tubuh dapat kehilangan kelembaban sehingga kulit kekurangan cairan. Akibatnya timbul lingkaran gelap di bawah mata. Masalah ini dapat disiasati dengan minum secangkir teh chamomile satu jam sebelum tidur. Teh chamomile dapat membuat sesorang merasa santai karena tidak mengandung kafein. 
 
4. Gangguan Ketika Berkendara
Salah satu penyebab kecelakaan ketika berkendara adalah kelelahan, menurut sebuah studi dari Virginia Tech Transportation Institute pada April 2013 lalu. Ketika mengantuk, kesadaran berkurang. Bahkan, salah satu penelitian di Australia menemukan bahwa tidak tidur selama 24 jam efek negatifnya setara dengan mengonsumsi alkohol pada taraf 10 (taraf yang diperbolehkan 08). Jika Anda akan berkendara dalam keadaan tubuh yang kurang fit, minum segelas jus ceri sebelum tidur. Karena buah ini mengandung melantonin dan membantu seseorang tidur 39 menit lebih lama per malam.
 
5. Tingkat Depresi yang Tinggi
Jam tidur yang kurang dari 6 jam dapat mengganggu gen dalam tubuh yang mengatur depresi. Hal tersebut berdasarkan sebuah studi pada Februari 2013 yang dilakukan oleh University of Surrey di Inggris. Hal yang dapat dilakukan adalah melakukan meditasi selama 5 menit, lalu peregangan otot, atau dengan melakukan yoga.
 
6. Sulit Berpikir Jernih
Ketika anda merasa sulit berpikir jernih saat anda kurang tidur, terutama saat bekerja di kantor, hal itu disebabkan karena efek negatif dari kurang tidur mempengaruhi kemampuan seseorang untuk belajar dan mengingat informasi baru. Hal ini dikemukakan oleh Janet Kennedy, PhD, seorang psikolog klinis dan spesialis tidur di New York.
 
7. Imunitas Rendah
Kelelahan dapat menyebabkan Anda mudah terserang penyakit. "Para ilmuwan menemukan bahwa orang-orang yang tidak mendapatkan tujuh hingga delapan jam tidur memproduksi antibodi lebih sedikit. Hal ini menunjukkan bahwa sistem kekebalan tubuh tidak sekuat ketika Anda fit," ujar Dr Shives. Makan makanan yang bergizi dan mematikan lampu rumah dapat memberikan sinyal pada tubuh untuk segera beristirahat. 

 sumber: wolipop.com

analisa: remaja sekarang ini banyak yang sering begadang entah untuk mengerjakan tugas atau bermain gadget, banyak dari mereka yang sadar akan efek dari begadang itu, tapi karena sudah terbiasa tidur larut malam, mereka tidak menghiraukan hal itu.

Rabu, 12 Juni 2013

iTYPEWRITER

ITYPEWRITER

Yang kangen mengetik dengen memencet mesin tik, boleh senang dengan adanya iTypewriter yang bisa digunakan untuk iPad. “Users can enjoy the old feeling of typing and also the lastest technology,” Ungkap Austin Yang, mahasiswa product design and mechanical engineering di Edinburgh College of Art, Scotland, yang menciptakan mesin ini. Buat kamu yang dulu belum pernah merasakan mengetik dengan mesin tik, sensasi mengetiknya bener-bener beda loh. iTypewriter akan mengeluarkan bunyi yang sama persis dengan mesin ketik ketika kita menekan tombolnya, dan lalu pencetak huruf pada mesin tik yang panjang akan otomatis memencet keyboard iPad. See, berasa lagi ngetik surat di tahun 70-an kan? Hihihi.

sumber: Gogirlmagz.com

analisa:
zaman semakin canggih, kalau yang dulu punya mesin tik, dan sekarang punya ipad tapi kangen dengan bunyi mesin tik kita, ada yang baru namanya iTypewriter yang fungsinya untuk mengetik iPad seperti mesin tik

NAMASTE TOWER di Mumbai

Seperti yang kita tau, kota Mumbai adalah pusat perdagangan dan hiburan di negara India, salah satunya menjadi tempat industri perfilman India, atau yang biasa kita kenal dengan Bollywood. Karena berkembang sangat pesat, Mumbai pun dikabarkan bakal memiliki gedung pencakar langit yang nggak kalah keren dibanding negara lain.

 
Nah, new skyscraper bernama Namaste ini didesain oleh Atkins Design Studio, yang juga merancang W Hotel, dan disebut-sebut bakal menjadi landmark baru kota Mumbai loh. Nama gedungnya juga unik banget, ‘Namaste’ yang merupakan traditional Indian greeting, yang berartikan ‘I bow to you’, dimana biasanya nih setiap bertemu orang akan berjabat tangan sambil mengucapkan Namaste. Nah, uniknya kamu bisa lihat dari bentuk bangunannya yang terdapat sayap di sebelah kanan dan kiri, yang seperti menggambarkan dua tangan yang sedang berjabat. This is meant to be the ultimate symbol of hospitality and welcome. Udah kebayang sih gimana kerennya gedung ini kalo sudah selesai pembangunannya, dimana akan terdiri dari 62 lantai, restoran, perkantoran, hotel, spa, bahkan berbagai store. Namaste Tower ini sangat artistik karena dipercantik dengan Mehndi pattern khas India.
 
sumber: GogirlMagz.com
 
analisa:
Bentuk tower yang sedang dalam proses pembangunannya ini sangat unik, karena desainnya memperlihatkan budaya India.